Prodi PIAUD STAIN Kepri Adakan Sosialisasi Penyusunan Skripsi untuk Tingkatkan Kualitas Akademik

Prodi PIAUD : Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau menyelenggarakan Sosialisasi Penyusunan Skripsi bagi mahasiswa semester 7, 9, dan 11 pada Kamis, 19 Desember 2024, di Ruang Internasional 3 Kampus STAIN Sultan Abdurrahman Kepri.

Acara ini dihadiri oleh Ketua Prodi PIAUD, Nadya Nela Rosa, M.Psi, Sekretaris Prodi, Mhd. Abror, M.Ag, dan Kepala Laboratorium PAUD, Lina Eka Retnaningsih, M.Pd. Sosialisasi ini mencakup penjelasan tentang alur penyusunan skripsi, syarat-syarat yang harus dipenuhi, serta dorongan untuk menyelesaikan skripsi sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Dalam sambutannya, Ketua Prodi PIAUD, Nadya Nela Rosa, M.Psi, menekankan pentingnya pemahaman yang mendalam mengenai proses penyusunan skripsi agar mahasiswa dapat melaksanakan tahap ini dengan baik. “Kami berharap mahasiswa dapat menyelesaikan skripsi mereka tepat waktu dengan mengikuti panduan yang ada,” ujarnya.

Mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini memberikan tanggapan positif, salah satunya menyampaikan apresiasi atas bimbingan yang diberikan oleh pihak Prodi. “Bimbingan ini sangat membantu kami untuk memahami proses penyusunan skripsi secara terstruktur dan memotivasi kami untuk menyelesaikan tugas akhir dengan baik,” ujarnya.

Melalui sosialisasi ini, diharapkan mahasiswa dapat memiliki pemahaman yang lebih jelas tentang langkah-langkah penyusunan skripsi dan dapat menyelesaikannya dengan efektif dan tepat waktu. Kegiatan ini mencerminkan komitmen Prodi PIAUD untuk mendukung keberhasilan akademik mahasiswa melalui bimbingan yang terorganisir dan terarah. (Ab/Gby/LF)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *